Bizindo Network Pty, Ltd, adalah sebuah perusahaan konsultan swasta independen Australia yang memberikan informasi mengenai bisnis dan investasi di Indonesia.
Sementara keadaan ekonomi Indonesia semakin membaik karena pemerintah yang baru terus melakukan perubahan-perubahan besar baik dibidang ekonomi maupun politik demi menciptakan iklim yang menguntungkan bagi para investor asing. Banyak perusahaan Australia melihat hal ini sebagai sesuatu yang sangat penting untuk terus diamati, khususnya disektor usaha.
Data-data bisnis Indonesia yang akurat dan terpercaya saat ini banyak dicari oleh perusahaan-perusahaan asing yang ingin berinvestasi di Indonesia. Mereka percaya bahwa perubahan-perubahan besar di bidang politik maupun ekonomi di Indonesia merupakan kesempatan yang sangat baik untuk berinvestasi di negara yang berpenduduk lebih dari 210 juta ini.
Bizindo Network memberikan pelayanan jasa informasi bisnis, export dan perdagangan dari sumber-sumber informasi yang dapat dipercaya termasuk badan-badan pemerintah. Informasi kami disusun dalam suatu database yang selalu siap digunakan untuk melayani kepentingan perusahaan-perusahaan Australia yang ingin menanamkan modalnya di Indonesia.
Dengan data-data lengkap mengenai ribuan perusahaan Indonesia, baik besar, menengah maupun kecil, Bizindo Network dapat diandalkan dalam memberikan informasi bisnis yang bersifat rahasia dan terpercaya bagi usaha anda dalam memasuki pasar di Indonesia. Kami terus melakukan updating informasi-informasi yang dimiliki sesuai dengan perkembangan bisnis dan politik di Indonesia.
Didukung oleh staf dan ahli dibidangnya masing-masing baik yang berbahasa
Indonesia maupun Inggris, Bizindo Network berada dalam posisi yang penting
dalam memberikan berbagai macam jasa bisnis dan investasi kepada perusahaan-perusahaan
Australia yang saat ini melakukan atau telah memiliki kepentingan-kepentingan
bisnis di Indonesia. Jasa-jasa bisnis kami meliputi:
Bizindo Network juga memberikan informasi mengenai perusahaan-perusahaan
Australia kepada perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk membantu mereka
dalam mencari pasar yang cocok bagi produk dan jasa di Australia.
Pelayanan informasi kami meliputi seluruh aspek pemasaran, mulai dari riset pasar sampai ke penyusunan dan pelaksanaan rencana pemasaran. Metode riset kami memungkinkan kami untuk menemukan pasar yang tepat bagi produk dan kualitas pasar yang anda harapkan di Australia sesuai dengan target pemasaran yang ingin dicapai.
Bila target pemasaran yang diinginkan di Australia sudah ditentukan, Bizindo Network dapat mewakili perusahaan anda dalam menyusun dan melakukan jasa pemasaran produk anda termasuk distribusinya.
Kami juga menawarkan pada perusahan-perusahaan Indonesia berbagai macam jasa dalam mengatur kerjasama dengan perusahaan-perusahaan Australia. Staff kami yang berbahasa Indonesia dapat membantu dalam melakukan negosiasi kontrak dengan perusahaan-perusahaan atau distributor-distributor Australia.
Bizindo Network Pty, Ltd. adalah perwakilan dari The CIC Consulting
Group, sebuah group perusahaan konsultan bisnis terbesar di Indonesia.
The CIC Consulting Group, yang memiliki lima anak perusahaan, bergerak
dibidang informasi bisnis dan konsultasi berbagai bidang usaha.
Perusahaan ini juga bekerja sama dengan sejumlah perusahaan sejenis di Amerika, Jerman, Prancis, Inggris, Belanda, Jepang, Hongkong dan Singapura. Selain menerbitkan sejumlah penerbitan bisnis dwi mingguan seperti Indochemical, Indometal, Indocommercial, CIC juga menerbitkan profil-profil perusahaan dan industri serta hasil-hasil studi berbagai bidang usaha.
Oleh karena itu, bila anda membutuhkan informasi bisnis Indonesia
di Australia yang terpercaya, hubungi segera:
Bizindo Network Pty, Ltd.
The Indonesian Business Information Centre
in Sydney (612) 9232-8334
Alamat:
Tanggal Pendirian : 14 Maret 2000
Status Hukum
: Perseroan Terbatas (Pty, Ltd.)
Kategori
: Perusahaan Swasta Australia
Perijinan
: Australian Company Number (ACN) 091 988 582
Bidang Usaha
: Konsultan Bisnis dan Investasi, Perdagangan,
Ekspor dan Impor, Promosi Dagang.
Mulai Operasi : Maret 2000
Pemegang Saham : 1. Witarsa Siswahadidjaja
2. Raden Simbolon
3. Henry Gunawan
4. Bob Flatt
Bank : ANZ Bank
273 George Street
Sydney 2000, Australia
Dewan Direksi
Managing Director : Witarsa Siswahadidjaja
Marketing Director : Henry Gunawan
Director, Indonesia : Raden Simbolon
Perusahaan Afiliasi : 1. The CIC Consulting Group
2. PT. Suakatirta